Siap Berjuang, Yophi-Lukman Jalani Tes Kesehatan dengan Prima di RSST Klaten

Purworejo – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Purworejo, Yophi Prabowo dan Lukman Hakim, telah menyelesaikan rangkaian tes kesehatan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP)

Redaksi

Siap Berjuang, Yophi-Lukman Jalani Tes Kesehatan dengan Prima di RSST Klaten
portalbatang.id ads1

Purworejo – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Purworejo, Yophi Prabowo dan Lukman Hakim, telah menyelesaikan rangkaian tes kesehatan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) dr Soeradji Tirtonegoro (RSST) Klaten. Tes yang berlangsung selama tiga hari, Sabtu (31/8/2024) hingga Selasa (2/9/2024), diikuti oleh sembilan pasangan calon kepala daerah dari empat kabupaten/kota di Jawa Tengah.

Yophi Prabowo menjelaskan, tes kesehatan meliputi 22 jenis pemeriksaan yang melibatkan puluhan dokter spesialis hingga psikolog. "Pemeriksaan ini merupakan syarat wajib bagi calon kepala daerah," tegas Yophi.

Siap Berjuang, Yophi-Lukman Jalani Tes Kesehatan dengan Prima di RSST Klaten

RSST Klaten dipilih sebagai lokasi tes kesehatan berdasarkan Surat Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) tentang Pedoman Teknis Pemeriksaan Kesehatan dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024. "Selain Purworejo, ada juga calon kepala daerah dari Temanggung, Kota Magelang, dan Klaten yang mengikuti tes di sini," tambah Yophi.

Yophi dan Lukman menyampaikan rasa terima kasih kepada KPU dan RSST atas terselenggaranya tes kesehatan ini. "Kami sangat mengapresiasi pelayanan yang diberikan oleh pihak RSST dan Tim KPU yang selalu mendampingi dan memberikan pelayanan yang prima," ungkap Yophi.

"Semua pemeriksaan dilakukan secara detail sesuai arahan dan jadwal yang disiapkan. Walaupun kami menjalani tes dari pagi hingga sore bahkan malam selama tiga hari, akhirnya bisa kami selesaikan hingga akhir," tambah Yophi.

Lukman Hakim berharap hasil tes kesehatan yang telah dilakukan menunjukkan kondisi yang sehat tanpa kendala. "Besok mungkin baru bisa kita tahu hasilnya, karena harus diplenokan dulu di RSST. Kita bersabar saja. Insyaallah dengan doa yang terus mengalir dari masyarakat hasilnya akan baik agar bisa melangkah ke tahapan selanjutnya. Terimakasih atas doa dan support dari semuanya," pungkas Lukman.

Mohon maaf, Foto memang tidak relevan. Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Klik Laporkan. Terima Kasih
Laporkan

Tags

portalbatang.id ads1

Related Post

Tinggalkan komentar

portalbatang.id ads 1 new